Potensi Pemuda Harus Terus Dikembangkan

SYAHYUDI/BERITA SAMPIT - Penjabat Bupati Kapuas Erlin Hardi saat memberikan sambutan dalam kegiatan malam pencerahan.

KUALA KAPUAS – Pemerintah Kabupaten Kapuas melaksanakan kegiatan malam pencerahan dalam Peringatan Hari Sumpah Pemuda yang ke-95, di Rumah Jabatan Bupati Kabupaten Kapuas, Jumat 27 Oktober 2023.

Staf Ahli Gubernur Kalimantan Tengah Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Herson B. Aden mengatakan, bahwa kegiatan yang dilaksanakan pada malam hari ini tentunya mengingatkan kepada semua yang hadir untuk paham arti dari semangat perjuangan para pemuda Indonesia pada tanggal 28 Oktober 1928 yang mengutarakan sumpah untuk mengakui satu tanah air, satu bangsa dan satu bahasa.

“Tentunya sebagai negara yang berdaulat Indonesia harus terus mengembangkan potensi anak muda untuk memiliki peran yang aktif dalam memajukan negara,” katanya.

Generasi muda harus terus dibekali dengan pendidikan yang berkualitas agar menjadi manusia yang cerdas, kreatif dan mampu berinovasi di era digital yang semakin maju ini.

“Selain itu, momen ini terus mengajarkan kita untuk selalu belajar dari semangat perjuangan para pemuda yang tak kenal lelah dalam menghadapi tantangan. Mereka adalah inspirasi bagi kita semua untuk terus berusaha dan berjuang membangun masa depan yang lebih baik,” tambahnya.

Sementara itu, Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi mengajak, pemuda untuk memaknai momen sumpah pemuda ini menjadi refleksi dan motivasi untuk terus mengembangkan potensi dan semangat perjuangan para pemuda Indonesia.

“Mari kita bersama-sama berkontribusi untuk memajukan negara kita tercinta dengan semangat kebersamaan dan persatuan,” ungkapnya. (yud)