SAMPIT – Guna memberikan fasilitas infrastruktur untuk warga di desa yang berada wilayah Kecamatan Pulau Hanaut, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim). Personil Komando Distrik Militer (Kodim) -1015/Spt, bersama rakyat dalam program Tentara Manunggal Membangun Desa (TTMD) ke – 109, bergotong royong bersama rakyat membangun jembatan.
Pembangunan tersebut dimulai sejak Selasa (22/9) lalu. Dengan menyasar ke tiga jembatan, yakni jembatan Handil Gayam, Handil Samsu, dan Sei Babirah.
Dengan menggunakan bahan dasar kayu pilihan, jembatan yang masing – masing memiliki diameter berbeda tersebut, dipastika tetap kokoh dalam waktu yang sangat lama.
Jembatan tersebut diharapkan bisa bermanfaat bagi warga setempat agar perjalanan tidak terhambat dan perekonomian bisa berjalan dengan lancar.
“Dalam program ini kami menyasar ke sejumlah desa terpencil. Hal ini bertujuan untuk membantu fasilitas warga yang masih kurang memadai, baik itu fisik maupun nonfisik,” Kata Komandan Kodim 1015 Sampit, Letnan Kolonel CZI Akhmad Safari. (rls)