Pemkab Seruyan Akan Rapid Test Pegawai Dinkes yang Pernah Kontak Dengan Kadis Kesehatan

AHMAD/BERITA SAMPIT - Tenaga medis dari RSUD Kuala Pembuang saat melakukan pemeriksaan rapid test.

KUALA PEMBUANG – Direktur RSUD Kuala Pembuang dr Nasir mengatakan bahwa, akan melakukan rapid test terhadap orang yang pernah kontak langsung dengan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Seruyan. Senin 8 Juni 2020.

Khususnya lagi para pejabat dan pegawai yang berada di lingkup Dinkes Seruyan, dia menyebut, rapid test akan dilaksanakan pada Rabu 9 Juni 2020.

“Insha Allah kita rencananya akan melakukan rapid test terhadap pegawai atau orang-orang yang pernah kontak langsung pada hari Rabu, kalau dihitung dari kontak dengan Kadis,” jelasnya.

Sementara untuk total yang sudah dilakukan tracking dia menyerahkan hal itu kepada tim Gugus Tugas Covid-19 yang lebih mengetahui. Selain itu, dr Nasir juga merencanakan untuk melakukan rapid test massal, terutama di tempat keramaian seperti pasar, ataupun tempat-tempat ibadah.

“Kemudian akan kita tindaklanjuti untuk kedepannya agar mengadakan rapid massal,” jelasnya.

Saat dikonfirmasi terkait alasannya menunda pelaksanaan rapid test kepada yang pernah melakukan kontak langsung dengan Kadis Kesehatan, dr Nasir mengungkapkan prosedurnya harus menunggu setelah 5 hari keatas.

“Karena antibody akan keluar setelah hari kelima, kalau hari kelima terpapar antibody belum keluar, kalau memang dia mengidap Covid, jadi nanti setelah 5 hari keatas baru kita cek,” terangnya.

(ASY/beritasampit.co.id)