JAKARTA— Pemerintah pusat memberikan sejumlah kelonggaran atau relaksasi untuk warga mencari nafkah selama PSBB di masa pandemi corona (Covid-19).
Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR RI Achmad Baidowi malah meminta pemerintah untuk fokus memastikan bantuan sosial stimulus ekonomi diprioritaskan.
“Jadi kalau soal ada warga yang tidak bisa leluasa beraktivitas, namanya saja PSBB,” tutur Achmad, Senin, (4/5/2020).
Sekretaris Fraksi PPP DPR RI itu mengatakan bahwa kebijakan PSBB masih jauh lebih baik dibanding dengan karantina wilayah.
Agar penerapan PSBB maksimal, Achmad meminta program kartu prakerja, niatan baik dari pemerintah kepada masyarakat yang terdampak corona dapat disalurkan dengan baik.
“Saya berharap pelaksanaan kartu prakerja dari pemerintah harus benar-benar diarahkan untuk warga agar bisa membuka usaha mandiri, bukan sekedar seremonial,” pungkas Achmad Baidowi.
(dis/beritasampit.co.id)