Hatta Rajasa Akui Tetap Solid Bersama PAN

ORASI - Hatta Rajasa (Pegang mic) saat orasi usai Kongres ke V PAN

Laporan: Saleh Purwanto
(Kendari, Sulawesi Tenggara)

KENDARI – Isu perpecahan menerpa Partai Amanat Nasional (PAN) pasca Konres ke V di Kendari, Sulawesi Tenggara, 11 Februari 2020. Namun hal tersebut dibantah oleh Mantan Ketua PAN 2010-2015, Hatta Rajasa.

Hatta Rajasa mengajak semua kader bersatu pasca Kongres ke V di Kendari Sulawesi Tenggara. Hatta meminta kepada semua kader agar tetap solid dan bersama membangun PAN.

Kita bangun partai ini, dan kita solidkan tekad maka ia yakin partai PAN akan besar. Jadi ia meminta, untuk mendukung penuh ketua umum. “Asalkan kita kompak, bekerja ikhlas. Maka insya Allah partai PAN akan besar kedepannya,” kata Hatta kemarin Selasa (11/2/2020) di Aula hotel Claro, Kota Kendari.

Selain itu, Hatta juga berjanji akan melakukan konsolidasi seluruh DPW, dan DPD serta DPC sampai Ranting. Hal itu dilakukan untuk membesarkan PAN kedepannya.

Dengan demikian katanya, cita-cita untuk menjadikan partai PAN besar akan terwujud. Demi kemajuan dan kemakmuran, rakyat Indonesia. “Dan kuncinya kompak, serta bekerja keras, insya Allah akan dibukakan jalan oleh Allah,” tukas Hatta. (Shp/beritasampit.co.id)