Tugboat Terbakar di DAS Barito, Dua ABK Luka Bakar

DEDDY/BERITA SAMPIT - Tampak kapal tugboat Surya 03 yang terbakar.

BUNTOK – Sebuah kapal tugboat (TB) Surya 03 terbakar hebat di DAS Barito, tepatnya di wilayah Desa Kalanis Kecamatan Dusun Hilir Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Senin 13 Mei 2025, sekitar pukul 06.00 WIB.

Akibat insiden tersebut, dua orang Anak Buah Kapal (ABK) mengalami luka bakar serius dan langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat.

DEDDY/BERITA SAMPIT – Tim gabungan saat menyelamatkan ABK.

Berdasarkan informasi yang dihimpun di lapangan, kapal tugboat tersebut meledak dan terbakar saat menggandeng tongkang batu bara pada pukul 06.00 WIB dari wilayah Kalimantan Selatan (Kalsel).

Hingga berita ini diterbitkan, untuk sementara berapa jumlah ABK yang ada di tugboat yang terbakar tersebut masih belum diketahui apa penyebab terbakarnya kapal naas itu.

Atas kejadian tersebut, pihak terkait bersama aparat Kepolisian sudah meluncur ke TKP dan masih melakukan penyelidikan.

Terkait meledak dan terbakarnya kapal tugboat tersebut, masih belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian.(Deddy)