NANGA BULIK – Anggota Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Imbangan ke-120 Kodim 1017/Lmd di Kecamatan Batang Kawa, Kabupaten Lamandau, menunjukkan respons sigap dan tanggap saat membantu warga yang mengalami kesulitan melintasi jalan terjal dan licin akibat hujan deras.
Satgas TMMD tiba di lokasi pembangunan jalan penghubung antara Desa Karang Emas dan Desa Kina, mereka menemukan seorang warga yang mengalami kesulitan melintas.
Tanpa ragu, anggota Satgas TMMD seperti Sertu Suharjoko dan Kopral Medy langsung bertindak dengan mendorong motor warga agar dapat melewati jalan yang belum selesai dikerjakan.
“Tentunya kepedulian sesama hal yang kita utamakan dalam program TMMD ini,” ucapnya. Senin 13 Mei 2024.
Sementara Fitri, seorang bidan di Desa Karang Emas, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kepedulian dan bantuan yang diberikan oleh anggota TNI kepada masyarakat setempat.
Dia menyatakan bahwa kehadiran mereka sangat membantu warga yang sering mengalami kesulitan dalam aktivitas sehari-hari, terutama dalam perjalanan menuju ke kota.
(Andre)