SAMPIT- Dukungan masyarakat Kotawaringin Timur (Kotim) untuk Bupati Halikinnor dan Wakil Bupati Irawati untuk melanjutkan dua periode di Pilkada Kotim 2024 terus berdatangan.
Dukungan ini datang, setelah Halikinnor dan Irawati yang disingkat Harati secara resmi mendaftar sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati di Kantor DPC PDI Perjuangan Jalan Kapten Mulyono pada Kamis 9 Mei 2024.
Mendengar kabar Halikinnor dan Irawati kembali bersama lagi. Salah satu Warga Baamang Barat Sakti memberikan dukungan untuk melanjutkan pemerintahan untuk dua periode.
“Mantap Harati jilid dua lah, pasti menang, tidak ada lawan kalau mereka kembali bersama,” ungkap Sakti, Kamis 9 Mei 2024.
Sakti menilai, Harati jilid dua ini memilik peluang besar untuk kembali memimpin Kotim. Disamping sebagai petahana tidak ada juga tokoh-tokoh di Kotim saat ini yang menonjol atau memiliki elektabilitas yang bisa diandalkan.
“Peluang mereka besar, mengingat belum ada tokoh-tokoh di Kotim ini yang menjadi idola masyarakat, ” lanjutnya.
Selain itu, banjiran dukungan juga terpantau melalui akun Facebook wakil Bupati Irawati saat mendaftar sebagai calon di Kantor DPC PDI Perjuangan tersebut.
“Kami sebagai masyarakat selalu siap mendukung HARATI semoga selalu diberikan kesehatan dlm menjalankan tugas ny selalu, ” ujar akun atas nama Risna.
Komentar yang memenuhi akun Wakil Bupati rata-rata mengungkapkan, lanjutkan semoga sukses, siap mendukung, mantap setuju, lanjutkan, siap memilih, tetap semangat dan lain-lain.
“Mantap sllu kompak dn sllu berjabat tangan boss q tuk kotim lbh maju lagilagi, ” tulis Robi Saputra.
“Selalu siap berjuang bersama “HARATI” Lagi Nah,” tulis Ahmad Yani.
Disisi lain banyak juga masyarakat yang berharap seharusnya Irawati maju sebagai calon Bupati bukan Wakil Bupati. Merespon itu Irawati menyampaikan terimakasih atas dukungan masyarakat.
(Ibra)