Gerindra Siap Berkoalisi Dengan Golkar Menangkan Fairid Naparin di Pilwakot Palangka Raya 

SYAUQI/BERITASAMPIT - Ketua DPC Gerindra Palangka Raya M Erlansyah Jamain (Kanan baju putih) saat memberikan sambutan saat menerima kedatangan Fairid Naparin.

PALANGKA RAYA – Ketua DPC Partai Gerindra Kota Palangka Raya M. Erlansyah Jamain mengaku siap berkoalisi dengan Partai Golkar di pemilihan wali kota 2024.

Hal itu disampaikan langsung oleh Erlansyah saat menerima kedatangan Fairid Naparin yang mendaftar sebagai Bacalon Wali Kota di partai Gerindra, Rabu 8 Mei 2024.

Erlansyah mengatakan, Golkar dan Gerindra sama-sama masuk di koalisi Indonesia maju yang memenangkan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden.

“Harapannya koalisi ini bisa berlanjut di Pemilihan Wali Kota Palangka Raya,” kata Erlansyah.

Erlansyah menyebut, apabila koalisi Gerindra dan Golkar berjalan, DPC Gerindra siap memenangkan Fairid Naparin sebagai Wali Kota Palangka Raya periode 2024-2029.

“Nantinya kami berharap, apabila koalisi ini berjalan kami dari Gerindra akan lebih siap al out memenangkan bapak Fairid Naparin,” ujarnya.

Bukan hanya itu, pihaknya juga siap mendukung program-program kerja yang disusun oleh Fairid ke depannya.

“Kami akan mendukung program-program yang sudah beliau susun kedepannya,” ungkapnya.

Hal yang sama juga disampaikan Fairid Naparin, dia berharap koalisi Indonesia maju Golkar dan Gerindra di pusat Bisa berlanjut di Pemilihan Wali Kota Palangka Raya.

“Sama seperti (pernyataan) pak Erlansyah, saya pun berharap koalisi Gerindra-Golkar berlanjut di daerah,’ kata Fairid.

Diketahui, sejauh ini Fairid Naparin telah mendaftar di sejumlah partai politik diantara yakni, Demokrat, PAN, NasDem, PDIP, PKB, PSI dan Gerindra.

(Syauqi)