Disdik: Kotim Masih Kekurangan Guru

IBRAHIM/BERITA SAMPIT - Kepala Disdik Kotim, Muhammad Irfansyah. 

SAMPIT – Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mengungkapkan kebutuhan tenaga pendidik atau guru di tingkat SD dan SMP saat ini masih tinggi.

Kepala Dinas Pendidikan Kotim Muhammad Irfansyah menyampaikan saat ini tercatat sekitar 3.000 PNS dan PPPK di Kotim, Namun demikian belum bisa memenuhi kebutuhan sekolah secara keseluruhan.

“ASN kita sudah 3.000 lebih. Untuk Kepala Sekolah di daerah pedalaman Alhamdulillah sudah terpenuhi. Namun guru mata pelajaran kita yang masih kurang,” ujar Irfansyah, Sabtu 4 Mei 2024.

Dijelaskan tingginya kekurangan guru ini juga disebabkan banyak guru berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN) yang sudah purna tugas, sehingga berdampak pada jumlah tenaga pendidik berkurang.

“Tentu akan menjadi catatan kami, untuk memenuhi kebutuhan guru di setiap sekolah yang ada di Kotim, terutama daerah pedalaman,” lanjutnya.

Irfan juga mengungkapkan, pemerintah daerah tidak memiliki otoritas melakukan pengangkatan PNS dan PPPK untuk memenuhi kebutuhan guru, kuota kebutuhan merupakan dari pusat.

“Kebutuhan guru ini juga bukan hanya terjadi di daerah Kotim saja namun secara keseluruhan seluruh daerah masih di bawah kebutuhan,” tukasnya.

Olehnya itu, pihaknya terus berupaya untuk pengadaan guru ASN maupun PPPK ke Pemerintah Pusat agar kebutuhan guru di Kotim terpenuhi.

“Semoga pengangkatan untuk tahun ini nanti, bisa memenuhi kebutuhan sesuai dengan harapan kita, ” pungkasnya.

(Ibra)