DPRD Dukung Rencana Detail Tata Ruang dan KLHS di Rungan

IST/BERITA SAMPIT - Anggota DPRD Kabupaten Gunung Mas Untung Jaya Bangas.

KUALA KURUN – Perkembangan suatu daerah tidak akan terlepas dari perencanaan yang matang dan tepat sasaran. Kabupaten Gunung Mas memiliki wilayah perkotaan Rungan yang sangat berpotensi. Oleh karena itu, Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) dan Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) untuk wilayah perkotaan Rungan sangat dibutuhkan untuk pengembangan wilayah tersebut.

Terkait hak tersebut, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas Untung Jaya Bangas sangat mendukung untuk RDTR dan KLHS tersebut.

RDTR dan KLHS ini tidak hanya berlaku untuk puluhan tahun, tetapi selama ratusan tahun. Konsultasi publik RDTR ini perlu dipersiapkan dengan baik dan harus tepat sasaran,”ungkap Untung Jaya Bangas belum lama ini.

Politisi dari Partai Demokrat ini menekankan bahwa, pemerintah daerah bersama dengan tim verifikasi harus mencapai kesepakatan dan berkomitmen dalam melaksanakan rencana tersebut.

“Rencana detail tata ruang dan KLHS ini penting sebagai momentum untuk menjadikan kota Rungan lebih baik dan berkesinambungan bagi masyarakat dan generasi mendatang,”bebernya.

Lebih lanjut dikatakannya, ada banyak jenis pengembangan bisa dilakukan dengan adanya RDTR dan KLHS yang akan di laksanakan di Kota Rungan tersebut.

“Mulai dari pengembangan wisata, peningkatan infrastruktur, pembangunan gedung baru, hingga penataan alun-alun, perencanaan tata ruang sangat berperan dalam pengembangan perkotaan Rungan,”sebut dia.

“Saya berharap, dengan adanya RDTR dan KLHS yang matang, kota Rungan bisa menjadi kota yang lebih baik dan dimanfaatkan secara berkelanjutan oleh masyarakat,”tutup Untung Jaya Bangas. (Ale)