Hermon Mengaku Siap Melanjutkan Pembangunan di Mura

IST/BERITA SAMPIT - Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran melantik Pj Bupati Murung Raya Dr. Drs, Hermon, M.Si.

PURUK CAHU – Setelah dilantik sebagai Pejabat (Pj) Bupati Murung Raya pada 25 September 2023 lalu, Dr. Drs, Hermon,M.Si mengaku siap melanjutkan pembangunan yang belum tuntas oleh Bupati dan Wakil Bupati Murung Raya Perdie M. Yoseph dan Rejikinoor.

Pelantikan Pj Bupati Murung Raya Hermon berbarengan dengan delapan orang Pj. Bupati dan satu orang Pj. Wali Kota di Provinsi Kalteng dalam rangka mengisi kekosongan Kepala Daerah dan menjamin kelancaran penyelenggaraan pemerintahan daerah sampai dengan dilantik pejabat definitif nantinya.

Usai dilantik oleh Gubernur Kalteng, Hermon menyampaikan bahwa Bupati sebelumnya Perdie M. Yoseph sudah meletakan fondasi yang luar biasa bagi Kabupaten Murung Raya.

“Kami akan melanjutkan itu dengan seluruh kemampuan kita yang ada, dinas, badan serta semua lapisan masyarakat Murung Raya, dunia usaha dalam rangka untuk kita mencapai, mempercepat kemajuan dan mensejahterakan masyarakat,” kata Hermon.

Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Murung Raya mengatakan, terkait dengan isu strategis yang dihadapi oleh daerah Murung Raya yakni Stunting, saat ini sudah ada penurunan sebagaimana data teknis masih cukup tinggi.

“Harapan kita harus ada upaya strategis lain yang kita lakukan untuk percepatan penurunan stunting,” tutupnya.(Lulus)