Kobar Harus Bersih Dari Narkoba, Kapolres: Peran Masyarakat Sangat Diharapkan

MAN/BERITA SAMPIT - Kapolres Kobar AKBP Bayu Wicaksono, didamping Kabag OP Kompol Wihelmus Helky, saat dialog dengan tersangka kasus narkoba.

PANGKALAN BUN – Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) harus bersih dari praktek penyalahgunaan narkoba, khususnya jenis sabu-sabu. Itulah ‘Semboyan’ Kapolres Kobar AKBP Bayu Wicaksono.

“Namun untuk membersihkan praktek penyalahgunaan narkoba, tentunya peran serta masyarakat sangat diharapkan, agar Kabupaten Kobar mulai sekarang dan selanjutnya bersih dari penyalahgunaan narkoba,” kata AKBP Bayu Wicaksono kepada awak media, usai menggelar Press Release kasus narkoba yang berhasil diungkap Polres Kobar, Selasa, 1 Maret 2022.

Dia menegaskan, sampai sekarang jajaran Polres Kobar siap akan lebih meningkatkan kewaspadaan dan pengamanannya terhadap peredaran narkoba di Kabupaten Kobar.

Bahkan Kapolres Kobar menekankan dan mengajak kepada masyarakat untuk meningkatkan kerjasamanya. Lantaran, berbagai kasus tindak pidana kejahatan termasuk penyalahgunaan narkoba, berhasil diungkap Polisi berkat adanya laporan dari masyarakat.

“Untuk kasus narkoba, kalau ada warga masyarakat yang berhasil menemukan dan mengetahui adanya praktek penjualan narkoba, maka Polres Kobar akan memberikan hadiah. Untuk jati diri pelapor keamannanya kami lindungi. Hal ini maksud dan tujuannya agar Kobar bersih dari narkoba,” tegasnya didampingi Kabag OP Kompol Wihelmus Helky.

Saat ditanya wartawan beritasampit.co.id, apakah perlu dalam waktu dekat sebagian warga masyarakat dites urin, karena selama ini yang dites urin pihak instansi, dinas dan lembaga lainnya. Sementara, tes urin langsung ke masyarakat belum pernah dilakukan?.

“Terimakasih masukannya, bisa saja kedepannya kita melakukan tes urin langsung kepada masyarakat kerjasama dengan BNK Kabupaten, Dinas Kesehatan dan Lembaga terkait lainnya,” jawab Kapolres AKBP Bayu Wicaksono. (Man/beritasampit.co.id).