SAMPIT – Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) meminta kepada Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) setempat bisa menyuarakan kepada Pemerintah Daerah agar kabupaten dengan motto Bumi Habaring Hurung bisa memiliki gedung futsal sendiri.
“Selama ini untuk lapangan futsal yang dipakai untuk melatih para atlet masih menggunakan lapangan pribadi, futsal Kotim tidak akan meraih hasil maksimal jika tidak ada peran serta Pemerintah dalam hal ini melalui KONI untuk memperjuangkan gedung futsal sendiri yang nantinya digunakan tempat kita mempersiapkan tim-tim futsal kita,” ujar Ketua AFK Budiman melalui Sekretaris Adi Wahyudi, Minggu 31 Oktober 2021.
Pihak AFK kata Adi Wahyudi, sangat berharap kepada Pemerintah Daerah untuk membuatkan fasilitas lapangan standar nasional untuk Training Center persiapan tim sebagai tempat latihan dan tempat pertandingan futsal Porprov.
“Futsal ini termasuk cabang olahraga yang bergengsi setelah sepak bola dan sangat berpotensi dalam meraih medali di setiap penyelenggaraan Porprov Lebih khusus untuk tim dari Sampit,” bebernya.
Menurut Dia, kabupaten-kabupaten lain saat ini hampir rata-rata sudah memiliki lapangan futsal sendiri dan dikelola oleh dinas teknis terkait, sementara Kotim hingga kini belum mampu menunjukkan eksistensi pada hal memiliki atlet yang berpotensi.
“Prestasi yang pernah diraih futsal Kotim semenjak dipertandingkan di Porprov mulai dari 2010, emas putra 2010, perak putri 2014, perak putri 2018,” ungkapnya. (im/beritasampit.co.id).