Dukung Food Estate, Pembangunan Pelabuhan Tahun 2021 Selesai

WAWANCARA : Hardi/BERITA SAMPIT - Plt. Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kalteng Yulindra Dedy, Kamis 18 Maret 2021.

PALANGKA RAYA – Menujang program food estate Dinas Perhubungan Provinsi Kalteng melakukan pembahasan terkait pembangunan pelabuha bersama Dinas perhubungan Kabupaten dan Kota.

Hal itu disampaikan oleh Plt. Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kalteng Yulindra Dedy saat ditemui oleh wartawan Berita Sampit di halaman Kantor Dishub Kalteng, Kamis 18 Maret 2021.

“Pada Tahun 2021 ini pembangunan pelabuhan sungai akan selesai dibangun, untuk lokasinya di Kabupaten Kapuas dibangun sebanyak 8 pelabuhan sungai dan di Kabupaten Pulang Pisau dibangun sebanyak 6 pelabuhan sungai,” ucapnya.

Selain itu untuk pengembangan pelabuhan bahaur akan dikelola oleh Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kabupaten Pulang Pisau untuk dijadikan pelabuhan multi fokus, untuk menunjang food estate.

“Untuk anggaran pembangunan Pelabuhan Bahaur tersebut itu bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) yang nominalnya kurang lebih 100 miliar Rupiah,” lugasnya.

Selain itu dengan dibangunnya pelabuhan ini diharapkan akses trasportasi akan semakin mudah, akses angkutan food estate akan semakin singkat jaraknya selain itu juga dengan pelabuhan ini akan memberikan rasa aman bagi pengangkut produksi food estate dan angkutan orang tersebut dan ini pelabuhannya akan dibikin permanen.

“Selain itu kita juga berencana untuk membangun pelabuhan utama di Kalteng, dengan berpatokan pada Pelabuhan Bahaur yang akan dikembangkan nanti menjadi Pelabuhan Pengumpul, dan akan sangat bersyukur apabila itu jadi pelabuhan utama,” pungkasnya.

Selain itu ada beberapa titik pilihan yang akan dijadikan pelabuhan utama selain Pelabuhan Bahaur seperti di Teluk Kumai, Teluk Sampit dan Teluk Sangiang

(Hardi/Beritasampit.co.id)