PALANGKA RAYA – Dalam menjaga keamanan dan ketertiban keberlangsungan tahapan Pilkada Kalteng Tahun 2020 Polsek Pahandut melakukan pendampingan keamanan kegiatan kampanye para Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur yang berlangsung di Komplek Rindang Banua, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Kamis 3 Desember 2020.
Pengamanan tersebut dipimpin oleh Kanitsabhara Polsek Pahandut, Ipda Untung Nainggolan, pendampingan tersebut mengerahkan para personel yang tergabung dari berbagai satuan operasional guna menjaga keamanan dan ketertiban keberlangsungan kampanye.
“Kehadiran kami di sini selaku unsur netral guna menjaga keamanan dan mencegah kerawanan hingga terjadinya gangguan kamtibmas, sebagai upaya mewujudkan Pilkada yang bersih dan damai,” kata Kanitsabhara Polsek Pahandut, Ipda Untung Nainggolan.
Selain melakukan pendampingan keamanan, ia bersama personelnya juga mengingatkan dan mengawasi penerapan protokol kesehatan (prokes) kepada pihak penyelenggara kampanye dan masyarakat yang hadir di sana.
“Wajib gunakan masker, menjaga jarak fisik, menghindari berkerumun serta menyediakan wadah mencuci tangan yang layak digunakan, demi menangkal resiko penularan Virus Corona yang mewabah saat ini,” ucapnya. (Hardi/beritasampit.co.id).