SAMPIT – Pelaksanaan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-109 yang saat ini berlangsung di Desa Bapinang Hilir dan Babirah Kecamatan Pulau Hanaut Kabupaten Kotawaringin Timur Kalimantan Tengah, disambut antusias masyarakat setempat.
Camat Pulau Hanaut H Eddy Mashami mengatakan, kegiatan ini tidak hanya disambut gembira masyarakat di dua desa yang menjadi lokasi pelaksanaan TMMD, juga oleh masyarakat di desa lainnya.
Bahkan, ada aspirasi masyarakat dari desa lain yang berharap kegiatan TMMD berikutnya kembali dilaksanakan di Kecamatan Pulau Hanaut dengan lokasi desa mereka karena diperlukan bantuan perbaikan dan peningkatan infrastruktur.
“Sarana infrastruktur di desa-desa di kecamatan ini memang masih perlu ditingkatkan. Makanya setelah melihat kegiatan TMMD di Desa Bapinang Hilir dan Babirah, warga desa lainnya juga tertarik dan berharap TMMD berikutnya dilaksanakan di desa mereka,” kata Edy Mashami.
Menurutnya, TMMD membawa manfaat besar bagi masyarakat. Tidak hanya secara fisik infrastruktur, tetapi juga kegiatan nonfisik yang sangat dibutuhkan masyarakat.
Kemampuan TNI membaur dengan masyarakat juga mendapat pujian. Masyarakat senang karena merasa semakin dekat dengan TNI sehingga merasa nyaman.
“Mudah-mudahan saja aspirasi masyarakat dapat dipenuhi agar TMMD kembali digelar di Kecamatan Pulau Hanaut. Kami selaku pemerintah dan masyarakat tentu selalu siap mendukung serta menyukseskan kegiatan TMMD ini,” ujar Eddy Mashami.
TMMD Reguler ke-109 di Desa Bapinang Hilir dan Babirah menetapkan target fisik berupa perbaikan tiga jembatan dan satu mushalla serta pembangunan pos terpadu. Selain itu, ada pula sejumlah sasaran nonfisik yang telah ditetapkan untuk dicapai. (rls)