Gara-gara Main FB, Ibu Enam Anak ini Nekat Tinggalkan Suaminya

Ilustrasi/ Kang Maman

PANGKALAN BUN – Seorang ibu rumah tangga (IRT) di Pangkalan Bun dikabarkan menghilang, diduga ibu enam anak ini dibawa kabur oleh pria kenalanya di medsos. Rumah tanggal Er (40) sang isteri dan HN (46) sang suami sudah berlangsung merajut rumah tangga 28 tahun lamanya.

“Kami ini sudah berumah tangga sekitar 28 tahunan, punya 6 anak laki-laki 4 dan perempuan 2. Tiba-tiba tanpa pamit istri saya menghilang entah kemana,” ungakap sang suami, saat dikonfirmasi Kamis 27 Agustus 2020.

Menurut pengakuan sang suami, selama menjalani rumah tangga belum pernah marah-marah apalagi sampai melayangkan tangan ke istrinya.

”Pokonya perasaan saya selama ini tidak ada masalah dengan istri saya, tapi kenapa bisa tega menghilang meninggalkan 6 anak,” keluhnya.

Kejadi ini bermula pada hari Sabtu, 21 Agustus 2020 seperti biasa pagi-pagi berangkat ke kebun bersama istrinya Er, tapi hari itu, dirinya sempat terkejut melihat isterinya berdandan serta bersolek, padahal mau kekebun.

“Akhirnya saya, berangkat duluan kekebun, selama di kebun saya juga bingung karena isteri tidak menyusul kekebun,” ungkapnya.

Pulang dari kebun jelang sore hari lanjutnya, sesampainya rumah ternyata isterinya tidak ada, dirinya sempat menanyakan kepada anak-anak, tapi dijawab anak-anak katanya Ibunya ada dikebun.

“Mendengar laporan anak, saya jadi tambah bingung. Akhirnya, me.nurut laporan anaknya yang paling besar Ibunya sering main Faceboock melalui HP.Nah, barulah saya tahu bahwa istri saya melalui facebook sudah tergoda oleh laki-laki lain, dan kabur entah kemana,” cerita HN.

Dirinya juga mengaku kasus kaburnya sang istri akan segera diadukan ke Polisi.

“Sekarang saya masih terus berusaha mencarinya, sampai hari ini baru sekitar 6 harian belum ditemukan dimana istri saya berada”,pungkasnya.

(man/beritasampit.co.id).