KASONGAN – Danramil 1015-02/Bbg Letta Cda Subroto, menghadiri acara sosialisasi penelitian hutan oleh tiem terpadu KLHK RI terhadap hutan kemasyaratan (HKM), utk peningkatan status hutan di wil kecamatan kamipang Kabupaten katingan, di Aula Kantor Kecamatan Kamipang, Katingan, 13 Agustus 2020.
Kegiatan sosialisasi penelitian hutan tersebut meliputi 5 desa yaitu Desa Telaga, Desa Tampelas, Desa Parupuk Desa Karuing dan Desa Jahanjang.
Danramil 1015-02/Bbg Letda Inf Subroto menjelaskan bahwa kegiatan penelitian tersebut untuk menjaga menjaga kelestarian hutan masyarakat /hutan produksi dan nanti akan mendapatkan bimbingan dan CSR dari pemerintah terkait khusus nya di Desa Telaga Desa Tampelas Desa Parupuk Desa Karuing Dan Desa Jahanjang.
“Kita harus menjaga kelestarian lingkungan hidup karena kita akan melindungi dan menjaga habitat yang ada di hutan. Hal ini diperlukan karena keberadaan mahluk hidup ini perlu dijaga agar tidak mengalami kepunahan yang di sebabkan kebakaran hutan maupun penebangan hutan secara liar,” pungkas Letda Inf Subroto.
Danramil menuturkan bahwa pentingnya kebijakan pengelolaan hutan lestari di Indonesia untuk mencapai pembangunan berkelanjutan dan mengurangi emisi gas rumah kaca. ”Sudah saatnya kita ikut melestarikan hutan demi generasi kita mendatang agar nantinya mereka masih bisa menikmati udara bersih dan air bersih.” Tutupnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut tiem lingkungan hidup dan kehutanan RI ( ibu yelin s hut sebagai ketua tiem) dinas kehutanan propinsi camat kaminpang (BPk ade irawan) dan ramil 1015/02 baun banggo letda caj subroto beserta anggota dan kapolsek kamipang tasik payawan dan anggota. (rls/beritasampit.co.id)