Fordayak Barut Terima Masker dari PAMA

SERAHKAN: SHP/BERITA SAMPIT - CSR Officer PT PAMA Johannes saat menyerahkan bantuan masker kepada Satgas Relawan Covid-19 Fordayak Barut

MUARA TEWEH – Tim Satgas Relawan Covid-19 dari DPD Fordayak Kabupaten Barito Utara, menerima sumbangan sebanyak 250 masker kain dari PT PAMA Persada, member dari grop Astra.

Perusahaan yang yang bergerak bersama custumernya Suprabari Mapanindo Coal Mining, melalui CSR Officer PT PAMA Johannes menyerahkan secara langsung kepada Ketua Relawan Satgas Covid-19 Fordayak Barut, Yustiman, di kantornya Jalan Negara Muara Teweh Banjarmasin km 7 Kelurahan Jingah.

Harapannya, sesuai arahan pimpinan semoga apa yang sudah bisa disumbangkan kepada para relawan dapat bermanfaat. Dan selain itu, pandemi corona yang sedang dihadapi tersebut saat ini, bisa segera cepat berlalu.

“Kami menyerahkan sebanyak 250 picis masker ini, kepada teman-teman relawan Fordayak Barito Utara. Semoga, dapat bermanfaat untuk teman-teman di lapangan dan pihak yang dianggap layak untuk mendapatkannya,” kata Johannes, Jum’at 8 Mei 2020, sore.

Sementara Yustiman di tempat yang sama juga mengatakan, banyak terimakasih atas bantuan yang sudah diterima oleh pihaknya. Dan akan menyalurkannya, kepada pihak-pihak yang membutuhkan.

“Terimakasih saya ucapkan, mewakili rekan-rekan yang lainnya. Dan akan kami salurkan kepada beberapa posko, dan pihak yang saat ini terus bertugas di lapangan sebagai selingan ganti yang sudah ada, karena juga bisa di cuci,” tukasnya. (shp/beritasampit.co.id)