SAMPIT – Dalam mencegah pandemic Covid-19 atau yang disebut wabah corona, Desa Terantang, Kecamatan Seranau, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) melakukan penyemprotan disinfektan ke sejumlah sudut desa, pada Sabtu, 28 Maret 2020.
Sejumlah relawan yang terdiri dari pemerintah desa dan partisipasi masyarakat terlihat semangat dalam kegiatan tersebut. Kepala desa Terantang Aswadi Syukur sangat mengapresiasi kesigapan warga dalam partisipasi menjaga desanya dari penyebaran pandemik corona.
“Kita berharap dengan disemprotnya disinfektan di seluruh tempat di desa Terantang dapat mengurangi resiko terpapar virus corona. Sejumlah tempat ibadah dan fasilitas pemerintah serta sekolah juga kita prioritaskan untuk disemprotkan disinfektan,” kata Aswadi saat dikonfirmasi
Ia juga meminta kepada seluruh warga desa Terantang untuk mematuhi imbauan pemerintah. Menurutnya, jika warga mematuhi imbauan tersebut, maka virus corona dapat ditekan.
“Saya meminta kepada warga agar mengurangi aktivitas di luar rumah untuk sementara waktu, terkecuali dalam hal yang penting saja. Kita berharap agar wabah ini bisa cepat berlalu agar warga dapat kembali berkativitas seperti biasa,” ujarnya
Sesuai dengan edaran dari Kemendes yang di ketuai oleh Kades dan seluruh perangkat serta tokoh-tokoh desa. Desa Terantang telah membentuk relawan pencegahan Covid-19.
(jmy/beritasampit.co.id)