KUALA KAPUAS – Sebagaimana diketahui, corona virus disease atau yang biasa disebut covid-19 telah menyebar ke beberapa daerah di Indonesia. Ratusan warga pun positif terkena virus pandemi tersebut. Di Provinsi Kalimantan Tengah sendiri, tiga orang warga Kota Palangka Raya positif covid-19.
Untuk mengantisipasi penyebaran covid-19 yang lebih luas lagi, berbagai upaya pun dilakukan pemerintah, swasta, bahkan warga. Tak terkecuali bagi Anggota DPR RI Dapil Kalteng Ary Egahni Ben Bahat SH.
Sebagai bentuk kepeduliannya kepada masyarakat Kalteng, ia bersama suaminya Ben Brahim S Bahat memberikan bantuan masker dan penyemprotan disinfektan ke sejumlah rumah ibadah dan tempat lainnya ke seluruh kabupaten/kota yang ada di Kalteng.
“Saya Ary Eghani dan Bapak Ir Ben Brahim S Bahat MM MT, kami bergerak bersama tim untuk membagikan masker dan penyemprotan disinfektan. Ini sebagai bentuk kita berperang melawan Covid-19,” ujarnya, Rabu (25/3/2020).
Lanjut legislator Partai NasDem yang duduk di Komisi III ini, pembagian masker dan penyemprotan disinfektan akan dilakukan di seluruh kabupaten/kota se Kalteng.
“Semoga apa yang kami bagikan dapat bermanfaat bagi masyarakat dan dapat mengurangi penyebaran Covid-19 di Provinsi tercinta Kalimantan Tengah,” ungkap Ary.
Kemudian dirinya mengharapkan kepada masyarakat untuk tetap semangat dan selalu menjaga pola hidup bersih dan sehat.
“Masyarakat tidak usah panik tapi harus waspada dan berada di rumah saja, kecuali ada keperluan yang sangat-sangat mendesak,” pungkas Ary.
(irfan/beritasampit.co.id)