KUALA KAPUAS – Bupati Kapuas Ir Ben Brahim S Bahat MM MT mengintruksikan agar seluruh pelaksanaan kegiatan rangkaian Hari Jadi ke 214 Kota Kuala Kapuas dan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 69 Pemerintah Kabupaten Kapuas ditunda dalam waktu yang tidak ditentukan.
Kegiatan tersebut seperti upacara peringatan, ngarunya, laluhan, malam resepsi dan hiburan, kemudian beberapa kegiatan tambahan seperti expo, pawai budaya dan kegiatan kain yang sudah terjadwal sampai dengan akhir bulan Maret 2020 ini.
Ketua Panitia Hari Jadi ke 214 Kota Kuala Kapuas dan HUT ke 69 Pemkab Kapuas, Budi Kurniawan menerangkan, alasan penundaan kegiatan karena Bupati Kapuas selalu mengutamakan keselamatan, kesehatan serta kepentingan masyarakat.
Sambung dia, Karena kalau kegiatan itu dilaksanakan, walau tidak diharapkan tidak terjadi (virus corona / covid-19), namun karena ada konsentarasi massa, ada interaksi, ini bisa menjadi faktor penyebaran virus covid-19.
“Kembali saya tekankan bahwa perintah Pak Bupati agar kegiatan rangkaian HUT Kapuas ditunda. Hal ini karena Pak Bupati lebih mengutamakan dan memprioritaskan keselamatan masyarakat,” ujar Budi Kurniawan, Selasa (17/3/2020).
Lanjut Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Kapuas ini mengharapkan, penundaan kegiatan rangkaian HUT Kapuas dapat dimaklumi.
“Ini bentuk kepedulian Pak Bupati. Jangan dilihat oh tidak rami dan sebagainya, tapi ini kepentingan masyarakat,” ucap Budi.
Mantan Camat Bataguh ini menambahkan, Pemerintah Pusat melalui arahan Presiden, kemudian gubernur juga sudah mewarning (peringatan) pemerintah daerah agar menunda semua kegiatan yang sifatnya mengumpulkan orang banyak.
(irfan/beritasampit.co.id)