Pemkab Katingan Dalam Waktu Dekat Akan Jelajah Wisata Konservasi Untuk Borneo, Ayo Segera Daftar?

JELAJAH WISATA : IST/BS - Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Katingan, Hap Baperdo.

KASONGAN – Pemerintah Kabupaten Katingan melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Katingan akan menggelar jelajah wisata Konservasi Untuk Borneo dalam waktu dekat ini.

Jelajah wisata konservasi untuk Borneo yang bakal mengandeng event organizer Blue Betang Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) tersebut, pihak panitia akan mengikutsertakan peserta sebanyak 300 orang.

JELAJAH WISATA : IST/BS – Pemkab Katingan Dalam Waktu Dekat Akan Jelajah Wisata Konservasi Untuk Borneo.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Katingan, Hap Baperdo mengatakan tujuan dilaksanakannya jelajah wisata konservasi untuk Borneo adalah untuk memperkenalkan obyek wisata alam yang ada di wilayah Kabupaten Katingan.

“Jelajah wisata konservasi untuk Borneo mengunakan kendaraan bermotor Trail, dan syaratnya harus mengikuti adventure dengan rute yang telah ditentukan panitia. Dari 300 peserta, terdiri dari peserta dari Katingan sebanyak 200 orang dan dari luar sebanyak 100 peserta,” jelasnya, Kamis 5 Maret 2020 kemaren.

Dijelaskan, terkait dengan jadwal pelaksanaan diperkirakan dalam waktu dengan ini, untuk lamanya kegiatan selama 3 hari. Mulai star jelajah wisata konservasi untuk Borneo dari obyek wisata Bukit Batu dan Kebun Raya Katingan, selanjutnya menuju wilayah hulu.

(nas/beritasampit.co.id) n