Kantongi 32 Ribu Dukungan Yoyo-Madi Resmi Daftarkan Diri Ke KPU Kotim

Berita Sampit
Yoyo Sugeng Triyogo dan Rusmadi Abdullah didampingi Istri saat menyerahkan berkas dukungan ke KPU Kotim Hari ini.

SAMPIT – Untuk memuluskan langkahnya menuju Kotim Satu Pasangan Yoyo-Madi hari ini mendaftarkan diri secara resmi ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kotawaringin Timur dengan membawa berkas dukungan dari masyarakat sebanyak 32 ribu.

Hal ini disampaikan oleh Yoyo Sugeng Triyogo sendiri didampingi calon Wakilnya di Pilkada 2021 nanti yaitu Rusmadi Abdullah ketika diwawancarai oleh awak media usai melakukan penyerahan berkas dukungannya ke kantor KPU tersebut.

Bahkan Yoyo dengan senyum khasnya menjawab tanpa beban ketika disinggung wartawan terkait kesiapan tim pemenangannya selama kurun waktu satu tahun lalu dia mencari lembaran dukungan untuk jalur perorangan di Pilkada Kotim ini.

“Insya allah semuanya sudah siap, ya di 17 Kecamatan sudah dibentuk tim,danĀ  dukungan dari kawan-kawan terus mengalir, hingga saat ini,” Ungkapnya.

Dia juga menegaskan, meksipun menempuh jalur independen tersebut sulit lantaran syaratnya yang mengharuskan dukungan lolos 99 persen,namun pasangan dengan slogan Kotim Keren ini optimis lolos perifikasi dari KPU.

“Iya dong, kita harus optimis,karena memang kami sudah menyiapkan ini dari awal, selama satu tahun dan mengumpulkan dukungan dari masyarakat sebanyak 32 ribu dukungan, ini harus kita perjuangkan untuk rakyat kita,” Tutupnya.

(Drm/beritasampit.co.id)