PANGKALAN BUN – Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas IV Kumai Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Cap Wahyu Prihanto, menghimbau para nelayan dan nakhoda kapal mewaspadai ancaman gelombang laut tinggi.
“Kami, telah mengeluarkan surat himbauan tentang peringatan dini bagi keselamatan pelayaran para nelayan dan nakhoda kapal penumpang, kapal penyeberangan agar meningkatkan kewaspadaan dari ancama gelombang laut tinggi,” kata Wahyu Prihanto, kepada beritasampit.co.id melalui telephon selulernya Sabtu (4/1/2020).
Menurut Wahyu, dikeluarkannya surat himbauan keselamatan pelayaran berdasarkan keterangan/pengamatan dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG). Menurut BMKG saat ini diselimuti mendung, angin kencang dan gelombang aut tinggi,disekitar Laut Jawa. “Kami, setiap saat selalu mengamati keterangan cuaca dari BMKG,” ujarnya.
KSOP Kelas IV Kumai lanjut Wahyu, juga sebelumnya telah mengintruksikan kepada para nakhoda kapal penumpang, niaga, kapal wisata, nelayan agar selalu memperbarui informasi cuaca dari baik dari BMKG juga website dan komunikasi radio-radio disaat sedang berlayar.
“Kami juga telah menghimbau kepada para nakhoda kapal yang sudah melakukan pelayaran agar selalu menginformasikan dan melaporkan keadaan cuaca selama dalam pelayaran kepada Stasiun Radio Pantai (SROP) distrik navigasi,” imbuh Wahyu.
Lanjut Wahyu, jika kapal-kapal yang sedang berlayar menghadapi cuaca buruk, diminta segera mencari perlindungan di tempat yang terdekat. Bahkan tegas Wahyu, para nakhoda, pemilik kapal dan operator agar memeriksa dan memastikan kapal yang akan berangkat telah memenuhi persyaratan kelaik lautan dengan melampirkan surat pernyataan dari nakhoda.
Dan juga demi memantapkan keselamatan pelayaran, para nakhoda khusus kapal penumpang, harus memeriksa kembali jumlah penumpang yang naik ,sesuai dengan nama-nama penumpang yang tertulis pada tiket. (Man).