Tingkatkan Sektor Pertanian Guna Wujudkan Swasembada Pangan

Foto: (ISTIMEWA) - Bupati Seruyan Yulhaidir

Editor: Maulana Kawit

KUALA PEMBUANG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan hingga saat ini dan kedepannya akan terus meningkatkan langkah-langkah dalam mengembangkan sektor pertanian yang ada di wilayah setempat.

Bupati Seruyan Yulhadiri mengatakan, pihaknya akan terus berupaya untuk terus meningkatkan pengembangan pertanian dalam rangka mewujudkan swasembada pangan serta kesejahteraan masyarakat petani pada umumnya yang ada di Bumi Gawi Hatantiring.

Menurutnya, pengembangan sektor pertanian tersebut dalam artian yang lebih luas, seperti pengembangan sarana dan prasarana, infrastruktur, serta hasil panen (pasca panen) yang akan diupayakan oleh Pemkab setempat.

“Kita terus upayakan, mulai dari pengembangan sarana dan prasarana, infrastruktur, hingga pada pasca panen, kita terus gencarkan program-programnya, harapnya memang swasemda pangan bisa terwujud,” katanya di Kuala Pembuang baru-baru ini.

Orang nomor satu di Seruyan ini menjelaskan, selain itu juga hal ini diharapkan untuk meningkatkan hasil produksi pertanian yang pada akhirnya juga akan berdampak terhadap roda perekonomian masyarakat setempat.

Menurutnya, Dengan hasil produksi yang meningkat, diharapkan mampu mewujudkan swasembada pangan dan Seruyan bisa kembali menjadi lumbung padi, yang pastinya akan berdampak terhadap perekonomian masyarakat.

(Rdi/beritasampit)