Anggota Polres Barsel Menjalani Tes Urine

Keterangan foto : Kapolres Barsel AKBP Wahid Kurniawan SIK beserta jajarannya, usai melaksanakan tes urine.  

Editor : Maulana Kawit

BUNTOK – Bukti keseriusan memberantas narkoba, Kapolres Barito Selatan (Barsel) AKBP Wahid Kurniawan SIK bersama Pejabat Utama (PJU), Perwira, seluruh anggota Polres Barsel termasuk Aparatur Sipil Negara (ASN) setempat menjalani Tes Urine.

Tes Urine tersebut dilakukan oleh, Subbid Provost Bid Propam dan Biddokkes Polda Kalimantan Tengah (Kalteng). Jumat, (18/10/2019) bertempat di Aula Mapolres Barsel.

Kapolres Barsel AKBP Wahid Kurniawan SIK kepada beritasampit.co.id usai kegiatan tersebut mengatakan, tes urine ini dilakukan untuk meyakinkan kepada publik bahwa setiap anggota Polisi harus bersih dari pengaruh zat berbahaya.

Serta dalam rangka, penegakan disiplin anggota Polres Barsel dan sebagai langkah preventif sekaligus komitmen untuk menjaga kebersihan institusi Polri dari Narkoba

“Juga sebagai upaya, keseriusan untuk memberantas peredaran narkoba diwilayah hukum Polres Barsel,”katanya.

Menurutnya, pemberantasan narkoba tidak hanya dimasyarakat saja akan tetapi secara internal juga dilakukan agar tidak ada anggota yang terlibat narkoba.

“Hal tersebut dilakukan, untuk menjamin Polisi bebas dari penyalahgunaan narkoba. Karena, sebagai penegak hukum seorang Polisi harus sebagai contoh dan suritauladan bagi masyarakat,”terang Wahid Kurniawan.

Lebih lanjut orang nomor satu di Polres Barsel ini menghimbau, kepada seluruh anggota Polres Barsel, ASN Polres Barsel dan seluruh Polsek beserta jajarannya supaya tidak ada lagi yang mengkomsumsi barang haram tersebut.

Terbukti, dari hasil tes urine yang dilakukan pada hari ini tidak ditemukan hasil urine yang postif.

“Apabila dikemudian hari, ditemukan maka akan diproses sesuai hukum yang berlaku,”pungkas Wahid Kurniawan.

(ded/beritasampit)