Pelayanan JKN-KIS Tidak Diragukan Lagi

Keterangan Foto : BPJS Kesehatan Cabang Sampit - ketiga putri Sumiati

Editor : Maulana Kawit

SAMPIT – Senyum bahagia terpapang jelas di wajah Sumiati (20) dan suaminya saat menceritakan perkembangan buah hatinya, karena mereka telah dikaruniai anak pertama kembar tiga yang berjenis kelamin perempuan.

“Semua pembiayaan persalinan saya sampai selesai semua di tanggung oleh BPJS Kesehatan, alhamdulilahnya pada saat masuk UGD dan sampai operasi Caesar dilayani dengan baik, tanpa adanya perbedaan antara pasien umum dan pasien JKN-KIS,” ucap Sumiati, Rabu (18/9/2019).

Sumiati mengatakan, setelah dirawat selama 4 hari pasca operasi dirinya sudah diperbolehkan pulang. Akan tetapi untuk anak terakhirnya harus masih mendapat perawatan secara instensif di rumah sakit, karena mengalami gangguan pada fungsi jantungnya.

“Anak terakhir saya di rawat selama 40 hari di Rumah Sakit Murjani Sampit, dan selama perawatan semua biaya juga di jamin oleh BPJS Kesehatan bahkan sampai kontrol rutin juga di biayai. Saya sangat berterimakaih dengan adanya program JKN-KIS yang sangat membantu saya,” akhirnya.

(Put/Beritasampit.co.id)